


OBSTETRI
Kehamilan memang merupakan sebuah pengalaman luar biasa bagi setiap pasangan. Ini adalah perjalanan 40 minggu sejak pembuahan hingga kelahiran. Pemeriksaan kehamilan secara berkala adalah cara yang paling baik untuk mengikuti perkembangan janin. Berbagai pilihan paket telah kami sediakan khusus untuk melayani ibu dan bayinya hingga pasca kelahiran.
Sebagai seorang spesialis, A/Prof Fong menguasai berbagai metode persalinan. Kami memfasilitasi para calon ibu untuk memilih metode persalinan yang dikehendaki. Kendati demikian, persalinan secara alamiah tetap menjadi pilihan utama.
Sebagai seorang ayah dari tiga orang anak, A/Prof. Fong paham bagaimana perasaan seorang orang tua. Dalam praktiknya, beliau tidak hanya memberikan pelayanan dan saran medis, namun beliau juga sering membagi pengalaman pribadinya sebagai orang tua dan tips-tips praktis dalam merawat anak.
Baca juga tentang: